Thank you!

Teknologi.....sesuatu yang dapat membantuku,, dan juga dapat membunuhku ...

RANDIKA GUSTIADI PUTRA

Teknologi.....sesuatu yang dapat membantuku,, dan juga dapat membunuhku ...

LOMBA DESAIN BLOG

Teknologi.....sesuatu yang dapat membantuku,, dan juga dapat membunuhku ...

CYCLONE(CYBER DELAPAN COMPETITION)

Teknologi.....sesuatu yang dapat membantuku,, dan juga dapat membunuhku ...

Prev Next
A Post Without Image

Sisi Lain Dari Teknologi










I PENGENALAN

Istilah “teknologi” berasal dari “techne “ atau cara dan “logos” atau pengetahuan. Jadi secara harfiah teknologi dapat diartikan pengetahuan tentang cara. Pengertian teknologi sendiri menurutnya adalah cara melakukan sesuatu untuk memenuhi kebutuhan manusia dengan bantuan akal dan alat, sehingga seakan-akan memperpanjang, memperkuat atau membuat lebih ampuh anggota tubuh, pancaindra dan otak manusia.

Manusia sudah mengenal teknologi dari ribuan tahun yag lalu, dari mulai penemuan roda sampai dengan sekarang di era digital ini.
Kebanyakan  orang sadar dan mengetahui teknologi dapat membuat hampir segala sesuatunya menjadi lebih mudah.
Tetapi dapat membuat segala sesuatunya menjadi mudah bukanlah berarti membuat manusia menjadi malas dan membuat manusia menjadi lupa diri dengan batasan batasan yang ada.

Banyak sekali jenis teknologi yang sudah diciptakan dan dikembangkan di jaman sekarang ini, beberapa di antaranya ialah:
  • Teknologi transportasi
  • Teknologi elektronika dan komunikasi
  •  Teknologi energi
  •  Teknologi rekayasa
  •  Teknologi industri
  •  Teknologi pertahanan dan keamanan

Dari penjelasan sebelumnya kita telah mengetahui bahwa teknologi dapat membuat hampir segala sesuatunya menjadi mudah, itu adalah salah satu sisi positif dari penggunaan teknologi.
Tetapi teknologi itu sendiri selain mempunyai sisi positif, juga mempunyai sisis negatif
Dari banyak jenis teknologi saya akan membahas teknologi elektronika dan komunikasi.
Seperti yang kita telah kenal teknologi elektronika dan komunikasi mempunyai beberapa media yang sudah dikembangkan diantaranya adalah telepon dan internet.
Namun demikian, walaupun pada awalnya diciptakan untuk menghasilkan manfaat positif, di sisi lain juga juga memungkinkan digunakan untuk hal negatif.

II SISI POSITIF

  1.   Internet sebagai media komunikasi merupakan fungsi internet yang paling banyak digunakan dimana                  setiap pengguna internet dapat berkomunikasi dengan pengguna lainnya dari seluruh dunia.

  •  Media pertukaran data dengan menggunakan email, newsgroup, ftp dan www (world wide web – jaringan situs-situs web) para pengguna internet di seluruh dunia dapat saling bertukar informasi dengan cepat dan murah.
  • Media untuk mencari informasi atau data perkembangan internet yang pesat, menjadikan www sebagai salah satu sumber informasi yang penting dan akurat.
  •  Bisa digunakan sebagai lahan informasi untuk bidang pendidikan, kebudayaan, dan lain-lain.
   
Kemudahan bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga tidak perlu pergi menuju         ke tempat penawaran/penjualan.


  •  Dalam dunia bisnis Teknologi Informasi dan Komunikasi dimanfaatkan untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi internet.
  •  Sistem berbasis kartu cerdas (smart card) dapat digunakan juru medis untuk mengetahui riwayat penyakit pasien yang datang ke rumah sakit karena dalam kartu tersebut para juru medis dapat mengetahui riwayat penyakit pasien.

III SISI NEGATIF


  • Pornografi anggapan yang mengatakan bahwa internet identik dengan pornografi, memang tidak salah. Dengan kemampuan penyampaian informasi yang dimiliki internet, pornografi pun merajalela.

  •  Penipuan hal ini memang merajalela di bidang manapun. Internet pun tidak luput dari serangan penipu.


  •  Bisa membuat seseorang kecanduan terutama yang menyangkut pornografi dan dapat menghabiskan uang karena hanya untuk melayani kecanduan tersebut. Jadi internet tergantung pada pemakainya bagaimana cara mereka dalam menggunakan teknologi itu, namun semestinya harus ada batasan-batasan dan norma-norma yang harus mereka pegang teguh walaupun bersentuhan dengan internet atau di dalam dunia maya.

  •  Macam-macam penyakit timbul akibat penggunaan komputer, beberapa diantaranya adalah gangguan penglihatan , gangguan sosial karena menimbulkan anti sosial dan ketergantungan pada komputer


IV KESIMPULAN


Walaupun teknologi dianggap sebagai kemajuan, bukan berarti teknologi tidak membawa efek negatif.
Teknologi dapat mencari dan menemukan kebenaran. Kebenaran yang manusiawi haruslah lebih dari sekedar kenyataan obyektif. Teknologi didak dapat mengontrol moral manusia, justu manusia itulah yang harus mengontrol moral mereka sendiri

Teknologi memang sudah terbukti meningkatkan peradaban dan kesejahteraan manusia . namum manusia juga telah menyadari bahwa teknologi juga dapat mendatangkan sisi negatif.
Segala sesuatu pasti dapat mendatangkan sisi positif dan sisi negatif, maka dari itu penggunaan perkembangan iptek harus juga diiringi oleh pendidikan imtaq.
Sehingga terbentuk pengguna teknologi yang cerdas dan bemoral.

A Post Without Image

Perkembangan Teknologi di Bidang Komunikasi

       Di jaman dulu orang menyampaikan informasi penting antar benua memakan waktu berbulan-bulan, tetapi sekarang orang sudah bisa menyampaikan informasi penting maupun tidak penting(lho…?), yaaa pokonya informasi lah.
Sampai dimana tadi? Oh iya, orang sudah bisa menyampaikan informasi dalam hitungan detik!!!
Bayangkan betapa cepatnya ,bukan?

       Yup, kita dapat mengakses informasi di belahan lain dengan sangat cepat berkat adanya internet.
Di internet kita bisa menemukan apa saja, termasuk juga kambing yang hilang(apaan siiii…).
Dan juga ada telepon seluler yang sangat praktis digunakan dimana saja kapan saja(kecuali kalo ga ada pulsa). Dahulu, tapi ga dahulu dahulu amat, orang  jarang yang mempunyai telepon selular karena selain harganya yang mahal tarifnya juga mahal, tapi sekarang ini hampir semua orang mempunyai telepon selular dari segala profesi dan segala usia, mungkin adik kalian yang masih SD sudah punya telepon selular, saya mah dulu boro-boro punya.

      Tetapi katanya, kata orang lho ya, bukan kata saya, penggunaan telepon selular yang terlalu lama dapat merusak otak karena gelombang radio yang ditimbulkannya dan juga dapat menggangu pendengaran kalian, hal ini mungkin bisa terjadi kalau anda mendengar MP3 di telepon selular selama seharian penuh dengan volume yang penuh juga apalagi yang didengar aliran metal-core, ya udah deh pasti rusak, silahkan mencobanya sendiri.

Dan juga ada lagi, namanya komputer, alat yang satu ini selain berguna untuk mengerjakan makalah dapat juga digunakan untuk berkomunikasi kalau dipasang internet ,malah cakupannya lebih luas dan lebih murah. Dan dari layanan internet itu kita bisa menikmati aplikasi internet contohnya facebook,friendster, twitter, skypee. dll.Tetapi jangan lupa, akses informasi yang tidak terbatas ini juga dapat membawa efek buruk bagi kita
Contohnya saja konten pornografi, kecanduan game online, sampai penyakit yang ditimbulkan akibat penggunaan komputer yang tidak seharusnya

A Post Without Image

Perkembangan Teknologi di Bidang Kesehatan

Kalian pasti mengenal istilah pasteurisaasi kan…
Yup, benar sekali, pasteurisasi adalah proses pemanasan yang bertujuan untuk membasmi organisme berbahaya seperti virus, bakteri, protozoa.
Metode ini telah ditemukan oleh louis pasteur(1822-1895), ia adalah seorang ilmuan perancis yang juga mencegah penyakit antrax, penyakit yang sangat berbahaya pada masanya

Itu adalah salah satu pengembnagan teknologi di bidang kesehatan, contoh lainnya adalah penemuan penisilin. Penemuan penisilin dilakukan oleh ilmuan skotlandia yang bernma alexander fleming, disaat perang dunia II penisilin sangat membantu bagi para tentara yang terluka.

Penemuan pasturisasi dan penisilin adalah sebagian kecil dari yang sudah dikembangkan oleh teknologi di bidang kesehatan. Di jaman sekaang ini kita sudah mengenal teknologi scanning otak dan nuklir untuk penyembuhan nuklir. Kita harus bersyukur karena kita dilahirkan di jaman yang sudah maju seperti sekarang ini. Tetapi sebagian teknologi tersebut masih terlalu mahal
Maka dari itu kita ga boleh sakit(lho….?), yaa sebaiknya kita kan bisa mencegah penyakit intu datang.
Iya kan?

A Post Without Image

Perkembangan Teknologi di Bidang Militer

Militer….
Kalau mendengar kata militer saya membayangkan tentang segala sesuatu yang berhubungan dengan kekerasan dan senjata. Militer juga berhubungan dengan perang.
Dengan adanya perkembangan teknologi perkembangan senjata semakin maju (atau berbahaya).
Yup perkembangan teknologi jaman sekarang ini di bidang militer dapan menciptakan satelit mata-mata, bom atom, senjata nuklir. Wih gile bahaya banget……

Perang memang lebih banyak menimbulkan kerugian dibanding keuntungan.
Banyak korban jatuh sia–sia karena perang, belum lagi dari bidang meteri yang banyak hancur akibat perang.
Tetapi perang juga dapat memberi hikmah, kita dapat mengambil pelajaran berharga dari perang, dan banyak pula organisasi-organisasi yang menyerukan perdamaian.
Selain itu teknologi di bidang militer juga dapat membantu mempertahankan suatu negara

So,, sebagai makhluk berakal kita harus bisa memilah yang mana yang baik mana yang buruk

A Post Without Image

Perkembangan Teknologi di Bidang Transportasi

Di saat sekarang ini sudah banyak sekali  perkembangan di berbagai bidang yang dikembangkan oleh teknologi
Diantaranya adalah dibidang transportasi,militer, komunikasi
Dari bidang-bidang yang dikembangkan oleh kemajuan teknologi sekarang ini mempunyai  dampak yang membawa kita menuju keuntungan dan kerugian.
Misalnya saja dibidang transportasi.

Dahulu manusia biasa berpergian kesuatu tempat yang jauh menggunakan kuda atau unta, walaupun lebih cepat tetapi tetap saja memakan waktu behari-hari untuk mencapai tempat tujuan.
Tetapi sekarang manusia sudah bisa berpergian ketempat yang jauh diluar kota bahkan menyebrangi benua dengan hanya hitungan jam saja.
Hal ini dapat terjadi karena perkembangan di bidang transportasi  dengan diciptakannya pesawat terbang dan mesit jet untuk memudahkan manusia berpergian

Tentu kalian senang kan dengan kemudahan ini…
Tetapi disisi lain ini juga membawa kerugian, misalnya saja dapat menimbulkan penyakit.
Lho…? Kok bisa..?, yah saya pernah membaca artikel tentang bahayanya berpergian jauh.
Mengapa,,? Hal ini dapat terjadi karena otak kita yang terkena radiasi dari sinyal-sinyal radio di atas dan tidak terbisanya otak melalui daerah zona waktu

Saran saya sebaiknya kalau kita lagi berpergian menggunakan pesawat, sebaiknya kita menyempatkan diri membaca buku untuk tetap menjaga otak kita bekerja.